Skip to main content

Tips memilih ventilasi udara untuk rumah

Ventilasi udara atau loster adalah bagian dari dinding rumah yang berfungsi untuk aliran udara dimana udara dapat mengalir dengan baik dari dan ke dalam rumah. Dengan demikian, udara yang ada di dalam rumah akan tergantikan secara terus menerus oleh udara dari luar melalui ventilasi atau loster tersebut.Dengan sirkulasi udara yang baik tentunya rumah kita akan terasa nyaman untuk di tempati.Dengan memasang beberapa loster yang tepat disetiap ruangan rumah bisa membuat ruangan rumah kita lebih nyaman.Artikel ini membahas beberapa motif loster yang bisa di gunakan untuk dinding rumah anda.
Tips memilih ventilasi udara untuk rumah
Tips memilih loster

Loster banyak di jual di toko bahan bangunan.Mulai dari yang harga nya murah sampai yang lumayan mahal.Bahan baku pembuatan loster juga bermacam macam,mulai dari kayu,tanah liat,sampai keramik.Dalam memasang loster,kadang perlu kejelian tersendiri untuk mendapatkan fungsi yang maksimal.Sehingga sirkulasi udara terjaga dengan baik tetapi masih aman apabila ada hujan angin ,ruangan rumah kita tetap aman dari tampeyas atau kena percikan air hujan.Untuk antisipasi hal ini sebaiknya setiap pemasangan loster,di atas nya di buatkan dinding kanopi supaya  air hujan bisa tertahan oleh kanopi.Untuk memasang kanopi beton memang memerlukan tambahan biaya yang lumayan besar,karena membutuhkan tambahan matrial yang tidak sedikit.Karena kanopi beton tenntunya memerlukan besi,dan cor beton.

Adakah loster yang aman dari tampeyas air hujan???

Adakah bentuk loster yang aman dari percikan air hujan?Woww kalau ada loster yang aman dari tampeyas air hujan,tentunya kita bisa menghemat untuk pembuatan kanopi. Bentuk loster yang aman dari percikan air hujan mempunyai bentuk yang ngetrap,sehingga aliran udara tetap lancar dan apabila terjadi hujan angin,air tidak bisa masuk karena bentuknya yang ngetrap atau menyilang diantara rongga udara.
Tips memilih ventilasi udara untuk rumah
Loster jalusi
Loster atau Ventilasi udara model jalusi adalah pilihan ekonomis Untuk mendapatkan fungsi ventilasi udara untuk dinding rumah anda.Dengan desain khusus aliran udara tetap lancar dan ruangan tetap aman dari percikan air hujan.Harga loster jalusi juga relatif masih murah. Di pasaran bahan bangunan harga loster jalusi kisaran rp 12.000 sampai rp 20.000.Cukup ekonomis bukan? Di bandingkan kita memakai loster biasa yang harus memasang kanopi untuk menahan dampak dari percikan air hujan.

Demikian sedikit ulasan tentang tips memilih ventilasi udara untuk rumah  anda,semoga bermanfaat.
Salam.

Comments

Popular posts from this blog

Data bahan bangunan

Data bahan bangunan Selamat datang di blog Bahan bangunan. Blog yang mengupas tentang segala macam info dan tips bahan bangunan dari bahan alami dan bahan pabrikan. Bahan bangunan alami banyak kita jumpai untuk penunjang konstruksi bangunan.Beberapa contoh bahan alami adalah batu kali,pasir,kayu,batu bata dan masih banyak lagi.   

Tips beli gembok

Gembok berfungsi untuk mengamankan sesuatu dari hal hal yang tidak di ingin kan.Misalnya pencurian dan pembobolan.Dalam membeli gembok sebaiknya disesuaikan dengan barang apa yang akan kita amankan.Banyak pilihan gembok di toko bahan bangunan dari harga termurah sampai termahal. Merek gembok Dari gambar di atas terdapat berbagai merek gembok,dari harga murah,sedang sampai lumayan mahal.Anda bisa menyesuaikan kebutuhan gembok yang akan anda beli.Tergantung kebutuhan anda karena tiap gembok mempunyai kualitas yang berbeda beda.untuk lebih jelasnya lihat foto berikut:                                              Berbagai kualitas gembok Jaman sekarang tingkat kejahatan semakin tinggi.Sedikit kita lengah rawan oleh pencurian atau pembobolan.Terutama bagi rumah atau kios yang tidak di tempati,sehingga mengharuskan untuk di gembok dari luar.Untuk kasus seperti ini sesuai pengalaman kami,sebaiknya gunakan gembok dengan top security.Teknik kejahatan dalam membobol gembok sekarang